You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
KI DKI Jakarta Terima Laporan PPID Bawaslu
....
photo Istimewa - Beritajakarta.id

KI DKI Terima Laporan Layanan Informasi Publik dari PPID Bawaslu

Komisi Informasi (KI) DKI Jakarta menerima laporan layanan informasi dari Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Provinsi DKI Jakarta, Kamis (27/2).

"Bawaslu sebagai badan publik yang informatif,"

Laporan diserahkan oleh anggota Bawaslu, Quin Pegagan di Kantor Komisi Informasi, Gedung Graha Mental Spiritual.

Ketua Bidang Kelembagaan KI DKI Jakarta, Aang Muhdi Gozali mengapresiasi penyerahan laporan layanan informasi publik dari PPID Bawaslu DKI Jakarta.

Komisi Informasi Gelar Visitasi ke BPBUMD DKI

"Laporan ini semakin mengokohkan Bawaslu sebagai badan publik yang informatif serta menunjukkan komitmen penyampaian informasi secara cepat," ujar Aang Muhdi Gozali, Kamis (27/2).

Aang menjelaskan, laporan layanan informasi PPID setiap badan publik merupakan kewajiban dan bahan penilaian dalam pelaksanaan E-Monev mendatang.

Untuk itu, KI berharap Bawaslu DKI Jakarta terus berupaya meningkatkan keterbukaan informasi publik melalui sinergi dan kolaborasi bersama berbagai pihak.

"Diharapkan Bawaslu DKI Jakarta terus membumikan Keterbukaan Informasi Publik sehingga masyarakat semakin mudah memperoleh informasi yang transparan dan akuntabel," paparnya.

Aang menuturkan, kunjungan ini menjadi momentum penting bagi kedua lembaga memperkuat sinergi bersama Bawaslu DKI Jakarta.

"Sehingga terwujud keterbukaan informasi yang berkualitas bagi masyarakat DKI Jakarta," tuturnya.

Sekadar diketahui, KI DKI Jakarta juga menyerahkan sertifikat hasil Evaluasi Monitoring dan Evaluasi (E-Monev) 2024 kepada Bawaslu DKI sebagai badan publik berpredikat informatif.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4374 personNurito
  2. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1852 personAnita Karyati
  3. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1833 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Pramono Ingin Jakarta Jadi Destinasi Olahraga Internasional

    access_time19-04-2025 remove_red_eye1608 personBudhi Firmansyah Surapati
  5. Arifin Optimis Jakarta Pusat Raih Predikat Utama KLA 2025

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1452 personFolmer

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik